Polsek Terbaik Periode Maret 2024 Kembali Diraih Polsek Batu Ampar Polsek Terbaik Periode Maret 2024 Kembali Diraih Polsek Batu Ampar

Polsek Terbaik Periode Maret 2024 Kembali Diraih Polsek Batu Ampar

Polsek Terbaik Periode Maret 2024 Kembali Diraih Polsek Batu Ampar
Kapolresta Barelang Kombes Pol Dr. Nugroho Tri N, SIK, MH saat memberikan Piagam pengharagan kepada Kapolsek Batu Ampar Kompol Dwihatmoko Wiroseno, SH, SIK, MH di Aula Anindhita Mapolresta Barelang, Kamis (4/4/2024). (F/Humas Polresta Barelang)

Dinamika Kepri | Batam - Polsek Batu Ampar di periode Bulan maret 2024, kembali mendapatkan nilai tertinggi dengan nilai 73 versi penilaian Polresta Barelang.

Penilaian itu meliputi item kegiatan penyelesaian perkara, kegiatan viralisasi humas, giat patroli, Bhabinkamtibmas dan Polisi RW.

Atas pencapain itu, Kapolsek Batu Ampar Kompol Dwihatmoko Wiroseno kemudian dipakaikan tanda Ban Lengan Kuning dan menerima piagam penghargaan dari Kapolresta Barelang Kombes Pol Dr. Nugroho Tri N.

"Kali ini pemberian penghargaan Polsek terbaik bulan maret 2024 diraih oleh Polsek Batu Ampar. Saya ucapkan selamat dan terus dipertahankan," pesan Kapolresta Barelang ke Kapolsek Batu Ampar saat kegiatan upacara Sertijab Polsek Sekupang, Kasat Resnarkoba dan kenaikan ASN Polresta Barelang, Kamis (4/4/2024).

Kapolresta juga mengungkapkan bahwa Polsek Batu Ampar sampai saat ini, sudah 7 kali meraih sebagai Polsek terbaik jajaran Polresta Barelang.

Menurut Kapolresta, pemberian penghargaan kepada Polsek terbaik rutin setiap bulan dilakukan dengan tujuan untuk memotivasi jajarannya dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Kemudian untuk nilai terendah, lanjut Kapolresta mengatakan, diberikan kepada Polsek Kawasan Bandara Hang Nadim dengan nilai 30.

Dengan nilai itu, Kapolresta kemudian meminta agar Polsek kawasan Bandara agar mengevaluasi item yang kurang dengan harapan sehingga berikutnya tidak lagi diperingkat akhir.

"Kepada Polsek pembinaan diberikan kepada Polsek kawasan Bandara supaya dievaluasi lagi item yang kurang sehingga bulan berikutnya tidak mendapatkan peringkat akhir atau pembinaan lagi. Saya yakin jika satu kesatuan kompak pasti akan mendapatkan penilaian yang baik," tutup Kapolresta Barelang Kombes Pol Dr. Nugroho Tri N. (r)
Lebih baru Lebih lama