Polsek Bintan Timur Bagikan Paket Sembako ke Warga Suku Laut di Desa Air Glubi Polsek Bintan Timur Bagikan Paket Sembako ke Warga Suku Laut di Desa Air Glubi

Polsek Bintan Timur Bagikan Paket Sembako ke Warga Suku Laut di Desa Air Glubi

Polsek Bintan Timur Bagikan Paket Sembako Dilaut Kepada Warga Suku Laut di Desa Air Glubi
Saat pembagian bantual sosial ke Warga Suku Laut di Desa Air Glubi, Rabu (5/4/2023).

Dinamika Kepri | Bintan - Bantuan Sosial dari Polda Kepri menyentuh hingga seluruh wilayah di kepulauan Riau, termasuk ke pulau-pulau seperti yang dilaksanakan Polsek Bintan Timur yang melaksanakan sampai ke desa Air Glubi, Rabu (5/4/2023).

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo melalui Kapolsek Bintan Timur AKP Suardi menyampaikan, bahwa bantuan sosial yang diberikan tidak hanya diberikan kepada masyarakat yang berada di daratan namun juga diberikan hingga ke pulau-pulau.

" Tidak hanya yang di darat, ke pulau-pulau juga dibagikan, sehingga semua masyarakat yang membutuhkan, tersentuh dan menerima bantuan yang diberikan." kata AKP Suardi.

Lebih lanjut dikatakannya, penyerahan paket sembako ini, diberikan kepada masyarakat kurang mampu sebagai respons kenaikan harga bahan pokok menjelang Idul Fitri, dengan sasaran kepada Warga Suku Laut yang berada di Desa Air Glubi Kecamatan Bintan Pesisir

Menurutnya, bantuan Sembako yang dibagikan itu, berisikan bahan pokok penting (Bapokting). Sembako dibagi ke masyarakat di mana saat ini harga sembako mulai naik, sehingga sedikit membuat masyarakat sulit untuk memenuhi kebutuhan pokok menjelang Idul Fitri dengan sasaran kali ini kepada masyarakat suku laut yang berapada di Desa Air Glubi Kecamatan Bintan Pesisir Kabupaten Bintan.

Pembertian paket sembako tersebut lanjutnya, merupakan program Kapolda Kepri Irjen Pol Tabana Bangun yang dinamakan dengan program Polda Kepri untuk Negeri dengan pemberian paket sembako tersebut akan dilaksanakan setiap hari dengan sasaran penerima yang berganti-ganti, di setiap desa dan kelurahan yang ada di Kecamatan Tambelan akan diberikan kepada masyarakat yang patut menerimanya dan pemberian paket sembako tersebut akan dilakukan setiap hari selama bulan suci Ramadhan. (r)
Lebih baru Lebih lama